Nonton Live Action 5 Centimeters per Second Hadir di Bioskop Indonesia Januari 2026, Sinopsis Jalan Cerita

Nonton Live Action 5 Centimeters per Second Hadir di Bioskop Indonesia Januari 2026, Sinopsis Jalan Cerita

Live Action 5 Centimeters per Second --

Film animasi legendaris karya Makoto Shinkai, 5 Centimeters per Second, resmi mendapatkan adaptasi live action setelah hampir dua dekade sejak perilisannya.

Versi terbaru ini dihadirkan untuk membawa kembali nuansa kerinduan, jarak, dan kenyataan pahit hubungan ke layar lebar melalui visual nyata.



Live action 5 Centimeters per Second dijadwalkan tayang perdana di bioskop Jepang pada 10 Oktober 2025.

Sementara itu, penonton Indonesia dapat menyaksikan film ini mulai 30 Januari 2026 di jaringan bioskop nasional.

Informasi penayangan tersebut diumumkan melalui media sosial dengan pernyataan, "5 Centimeters Per Second, tayang serentak di bioskop Indonesia mulai 30 Januari 2026."


Hokuto Matsumura, anggota grup SixTONES, dipercaya memerankan karakter utama dalam adaptasi live action ini.

Sebelumnya, Hokuto Matsumura dikenal lewat perannya sebagai Sota Munakata dalam film Suzume.

Ia beradu akting dengan aktris Mitsuki Takahata yang memerankan tokoh Akari Shinohara.

>>> Foto Lawas Aurelie Moeremans Berambut Pendek Kembali Viral, Ini Pengakuannya

>>> Profil Davina Karamoy, Wajah Tenang yang Tidak Pernah Benar-Benar Diam

>>> Isu Child Grooming Mengkhawatirkan, DPR Bakal Gelar Rapat Khusus

Produksi film ini ditangani oleh Spoon dan didistribusikan oleh TOHO.

Kursi sutradara ditempati Yoshiyuki Okuyama, sedangkan naskah ditulis oleh Ayako Suzuki bersama Makoto Shinkai.


BERITA TERKAIT

More updates...